Khasiat Daun Keji Beling dan Kumis Kucing
Jumat, 11 Desember 2020
Tulis Komentar
Nenek moyang kita dahulu telah mewariskan berbagai hal yang luar biasa, salah satunya mewariskan ilmu pengetahuan tentang berbagai macam tanaman yang dapat difungsikan sebagai obat.
Tanaman yang berfungsi sebagai obat diantaranya adalah tanaman Keji Beling dan Kumis Kucing, khusunya daun kedua tanaman teraebut.
Khasiat daun Keji Beling dan Kumis Kucing salah satunya adalah untuk mengobati gangguan buang air kecil.
Daun Keji Beling |
Mengobati penyakit macam itu, nenek moyang kita menggunakan rebusan daun Keji Beling dan Kumis Kucing sebagai obatnya.
Cara memanfaatkan daun Keji Beling dan Kumis Kucing sebagai obat gangguan buang air kecil sangat mudah.
Pertama-tama ambil daun Keji Beling dan Kumis Kucing secukupnya, sebaiknya daun yang sudah dikeringkan, sebab lebih berkhasiat.
Rebus daun Keji Beling dan Kumis Kucing bersama air secukupnya hingga mendidih. Apabila seluruh air berubah warna menjadi hijau kehitam-hitaman 1atau kecoklat-coklatan hentikan perebusan.
Ketika merebus sebaiknya daun Keji Beling dan Kumis Kucing direbus di tempat yang terbuat dari tanah (pendil/guci) agar khasiat air rebusan lebih baik.
Jika dirasa perebusan telah sempurna, tuangkan air daun Keji Beling dan Kumis Kucing ke dalam gelas, kemudian biarkan sejenak agar dingin, setelah itu barulah air rebusan daun Keji Beling dan Kumis Kucing dapat diminum.
Agar air daun Keji Beling dan Kumis Kucing dapat segera menunjukan khasiatnya teruslah secara konsiaten meminumnya pada pagi atau sore hari. Selain itu, biasakan jalan kaki atau lari-lari kecil (Olahraga) tanpa menggunakan sandal, fungsinya untuk merangsang tubuh khususnya merangsang saluran pembuangan air kecil.
Setelah beberapa hari minum rebusan daun Keji Beling dan Kumis Kucing, juga dibarengi olah raga, biasanya rasa pada saluran pembuangan air kecil agak aneh, terasa ada yang mengganjal, hal tersebut sebetulnya tanda bahwa ramuan air rebusan daun Keji Beling dan Kumis Kucing sedang bereaksi.
Puncaknya, apabila ketika sedang kencing anda berhasil mengeluarkan gumpalan berupa batu-batu kecil dari alat vital anda, maka itu merupakan tanda penyakit susah kencing yang anda derita sembuh, jika memang penyakit yang anda derita disebabkan karena batu ginjal. Tetapi apabila penyakit tidak disebabkan karena itu, atau hanya gangguan saluran pembuangan air kecil yang ringan, berangsur-angsur anda akan terasa lega ketika kencing, tidak seperti dahulu yang merasa mudah kencing dan kencing merasa tidak tuntas.
Selain berolah raga, agar khasiat air daun Keji Beling dan Kumis Kucing lebih mujarab, biasakan minum air putih (1 gelas besar/300 Ml) sebelum tidur malam dan setelah bangun pagi.
Belum ada Komentar untuk "Khasiat Daun Keji Beling dan Kumis Kucing"
Posting Komentar