Contoh Analisis Deskriptif Dengan SPSS

Analisis Deskriptif pada dasarnya merupakan analisis untuk memperoleh gambaran ringkas data-data penelitian seperti mean, standar devisi, varian, modus dan lain sebagainya. Adapun dalam pembahasan kali ini akan dilakukan analisis deskriptif dengan memberikan gambaran data tentang jumlah data minimum, maksimum, mean dan standar devisi.

Contoh Kasus

Seorang mahasiswa bernama Sultan dalam penelitiannya ingin mengetahui bagaimana hubungan antara rasio keuangan PER terhadap harga saham periode 2015-2018. Dengan ini Sultan menganalisis dengan menggunakan bantuan program SPSS dengan alat analisis regresi linier, sebelum dilakukan analisis regresi linier terlebih dahulu dilakukan analisis deskriptif dengan meringkas data dan menyajikannya dalam bentuk table. Adapun data-data penelitian yang telah didapat Sultan sebagai berikut:
Tahun
Harga Saham
PER
2015
8950
5.05
2016
8250
4.00
2017
9000
5.97
2018
8750
4.24

Langkah-Langkah Pada Program SPSS

Buka program SPSS \ klik Start>>All Programs>>SPSS Inc>>Statistic 17-32>>SPSS Statistic.
Pada kotak dialog SPSS Statistic 17-32, klik Cancel, hal ini karena ingin membuat data baru. Selanjutnya akan terbuka tampilan halaman SPSS.
Klik Variabel View, kemudian pada kolom name ketik y, kolom name pada baris kedua klik x. Pada kolom label, untuk kolom pada baris pertama ketik Harga Saham, untuk kolom pada baris kedua ketik PER. Untuk kolom Decimals, pada baris pertama ganti menjadi 0, adapun untuk kolomlainnya hiraukan saja.
Buka halaman data view dengan dengan klik data view, maka akan muncul kolom variable y dan x. kemudian ketikan data sesuai dengan variabelnya. Hasil pengisian data akan tampak sebagai berikut:
Selanjutnya klik Analyze>>>Deskriptive Statsitics>>>> Descriptives
Klik variable harga saham dan PER kemudian masukan ke kotak Variabel (s). Klik Oke, maka hasil output yang didapat adalah sebagai berikut:
Output tersebut merupakan hasil analisis Deskripitve, adapun maksudnya dapat dideskrpsikan dengan “jumlah harga saham dengan jumlah data (N) sebanyak 4 mempunyai harga saham raya-rata Rp. 8737,50 dengan harga saham minimal Rp 8250 dan maksimal Rp 9000, sedangkan standar devisinya sebesar Rp 342.479. Variabel PER dengan jumlah data (N) sebanyak 4 mempunyai prosentase rata-rata sebesar 4,8150%, dengan nilai minimal 4% dan maksimal 5,97% adapun standar devisinya sebesar 0,89146".

Belum ada Komentar untuk "Contoh Analisis Deskriptif Dengan SPSS"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel