Manfaat Luluran Untuk Tubuh

Manfaat luluran untuk tubuh sudah tidak diragukan lagi, karena memang luluran sendiri merupakan tradisi lama yang sudah dilakukan oleh para putri Keraton untuk menjaga kesehatan kulit tubuhnya.

Untuk dapat melakukan luluran diperlukan lulur, yaitu jenis kosmetik tradisional yang dibuat dari bahan-bahan alami seperti buah-buahan dan rempah-rempah yang sangat bermanfaat untuk menjaga kecantikan dan kehalusan kulit.

Lulur memiliki beraneka ragam manfaat semua itu tergantung dari bahan dasar yang dimiliki lulur tersebut. Lulur biasanya berupa butiran halus dan mudah mengering. 

Lulur mempunyai manfaat untuk Mencerahkan kulit tubuh manfaat dari lulur salah satunya adalah mengangkat sel kulit mati.

Sel-sel kulit yang mati dapat menyebabkan pigmentasi serta kekusaman kulit. dengan menyingkirkan kulit mati dengan lulur maka kulit akan terlihat lebih cerah dan bercahaya jika anda rutin luluran minimal satu minggu sekali.

Lulur juga memiliki manfaat untuk mengencangkan kulit, kandungan protein dan kolagen alami dalam bahan-bahan lulur dapat meningkatkan elastisitas dan melindungi kulit dari pengaruh buruk radiasi di luar.

Kebanyakan wanita yang rutin melakukan perawatan luluran akan tampak lebih segar dan awet muda, dengan lulur dapat menghilangkan penyakit kulit, sebab bahan-bahan lulur  didominasi oleh rempah-rempah memiliki yang berkhasiat  menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit.

Manfaat lain dari luluran adalah menghilangkan bau badan, untuk menghilangkan bau badan caranya dengan membalurkan lulur di daerah sekitar ketiak dan payudara, jika dilakukan dengan teratur maka bau badan akan berangsur-angsur normal seperti sedia kala, bahkan lebih baik sehingga menjadi harum.

Jenis-Jenis Lulur

Seiring kemajuan zaman, luluran tidak lagi sesuah zaman dahulu, sudah ada cara-cara praktis, oleh karena itu kini lulur secara umum digolongkan menjadi dua macam, yaitu lulur tradisional dan lulur moderen.

Lulur tradisional terbuat dari rempah rempah dan tepung yang teksturnya kasar yang digunakan dengan cara dioleskan dan digosok perlahan-lahan ke seluruh tubuh untuk membersihkan badan dari kotoran serta mengangkat sel-sel kulit mati pada tubuh sehingga kulit terlihat bersih dan halus.

Lulur modern terbuat dari butiran scrub yang dilengkapi lotion yang rata rata terbuat dari susu, lulur modern menggunakan campuran bahan alami yang berupa ekstrak agar lulur lebih tahan lama dan penggunaannya dirancang lebih praktis sehingga mudah dalam pengunaannya.

Ada banyak sekali Jenis-jenis lulur tradisional dan manfaatnya diantaranya lulur yang terbuat dari bahan-bahan alami bisa ekstrak rempah, daun-daunan, bunga, susu, coklat, coffee, juga buah-buahan. Setiap bahan dan zat-zat tersebut akan memberikan manfaat yang bermacam-macam bagi kulit.

Lulur modern terbuat dari butiran scrub yang dilengkapi lotion yang rata-rata terbuat dari susu. Lulur modern menggunakan campuran bahan alami yang berupa ekstrak agar lulur lebih tahan lama dan penggunaannya dirancang lebih praktis sehingga mudah digunakan.

Demikianlah manfaat lulurah bagi tubuh, yaitu bisa mencerahkan kulit karena pori-pori kulit yang mati hilang, membuat awet muda karena kulit tampak segar dan awet serta dapat menghilangkan bau badan yang menggangu. 

Belum ada Komentar untuk "Manfaat Luluran Untuk Tubuh"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel