Gambaran Umum Dinas Perhubungan Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Majalengka

Dinas Perhubungan dulu adalah sebuah kantor cabang dari Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Provinsi Jawa Barat dengan nama Dinas Cabang LLAJ Kabupaten Majalengka, setelah adanya penerapan Undang undang Otonomi Daerah diserahkan pada Pemerintah Kabupaten Majalengka berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 29 tahun 2004 mengubah nama DLLAJ menjadi Dinas Perhubungan. Seiring perubahan waktu awal tahun 2009 terbit kembali Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2009 menjadi Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika.

Sebagai pertimbangan eksternal dan internal berubahnya Dinas telah disesuaikan dengan paradigma yang baru yang membutuhkan perubahan pada kondisi dinas agar bisa lebih memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Majalengka.

Visi dan Misi Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika  Kabupaten Majalengka adalah sebagai berikut:

Visi

Visi adalah cermin upaya kinerja yang ingin dicapai sebuah organisasi, memberikan arah dan fokus strategi yang jelas, menjadikan  perekatdan menyatukan berbagai gagaan ide strategis, serta bororientasi terhadap masa depan, menumbuh kembangkan komitmen seluruh jajaran dalam lingkungan organisasi dan menjembatani keseimbangan dalam  pelaksanaan tujuan organisasi, maka Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka mengedepankan visi sebagai berikut:

“Terwujudnya Transportasi, Komunikasi dan Informatika yang Handal Berbasis Masyarakat Religius, Maju dan Sejahtera”

Misi 

Misi merupakan pernyataan indikator  kinerja tentang tujuan dan sasaran organisasi yang ingin dicapai selama kurun waktu lima tahun Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka memiliki misi sebagai berikut:

  1. Menciptakan Kawasan Lalu lintas yang aman, tertib dan nyaman.
  2. Meningkatkan sarana dan prasarana perhubungan dan komunikasi yang representatif.
  3. Meningkatkan akses informasi secara merata bagi kepentingan masyarakat, pendidikan dan dunia usaha.
  4. Membangun kredibilitas lembaga sebagai pengelola komunikasi dan informatika.
  5. Meningkatkan kualitas SDM dan pelayanan jasa Perhubungan, Komunikasi dan Informatika.
  6. Terwujudnya Program Keselamatan Transportasi darat.]

Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka adalah unsur pelaksana pemerintah daerah di Kabupaten Majalengka yang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas dan berkedudukan dibawah serta bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.

Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka melaksanakan tugas pokok urusan Pemerintahan Daerah dibidang penyelenggaraan Perhubungan darat, pos dan telekomunikasi, sarana komunikasi dan informatika berdasarkan asas Desentralisasi dan tugas pembantuan guna mewujudkan keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas serta tertatanya sistem komunikasi dan informasi daerah.

Dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud diatas, Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka adalah penyelenggaraan fungsi sebagai berikut:

  1. Perumusan kebijakan teknis operasional bidang perhubungan komunikasi dan informatika.
  2. Pelaksanaan kegiatan ketatausahaan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Majalengka.
  3. Pengelolaan Angkutan dan Jaringannya.
  4. Pengelolaan Manajemen, Fasilitas dan penertiban lalu lintas.
  5. Penyelenggaraan Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) pengelolaan pengawasan dan pengendalian perbengkelan dan kendaraan tidak bermotor.
  6. Pengatur dan pengawasan serta pengendalian penggunaan sarana komunikasi dan penyelenggaraan pos dan telekomunikasi, penyebaran informasi dan pengembangan kemitraan dengan pengelola media informasi, lembaga pemerintahan dan swasta serta kelompok masyarakat.
  7. Pembinaan dalam pelaksanaan tugas bidang perhubungan, komunikasi dan informatika.
  8. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan fungsinya.


Belum ada Komentar untuk "Gambaran Umum Dinas Perhubungan Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Majalengka"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel