Profil PT. Bintang Niaga Jaya

Bungfei.com-PT. Bintang Niaga Jaya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penjualan dan jasa yang berdiri pada tahun 2001 oleh oleh Bapak Ir. Alexander Lunardi yang sudah berpengalaman lebih dari 25 tahun bekerja di perusahaan Astra Grup dalam industri otomotif dan tim manajemen handal dengan latar belakang internasional.

Perusahaan mengusung motto “Salam satu hati, Satu Pemikiran, Satu Tujuan” diharapkan mampu menjadi perusahaan yang terbaik di jawa barat maupun se-indonesia. Dalam 10 tahun ini, terbukti dari hanya dealer yang kecil hingga sekarang telah banyak menjual produk motor honda meningkat secara drastis, sehingga mampu membangun cabang di beberapa kota maupun luar kota. Hal ini membuat motivasi bagi perusahaan untuk semakin berinovasi dalam memasarkan produknya.

PT. Bintang Niaga Jaya memiliki jajaran direksi dan karyawan yang sangat terampil dalam bidangnya, yang mampu menjadikan perusahaan seperti sekarang ini dan akan terus maju seperti visi perusahaan yang dijalani secara konsisten.

Pusat perusahaan ini berada di Jl. Mayor Oking Jayaatmaja No. 102 Cibinong, Bogor. Selain itu perusahaan ini juga mempunyai perusahan cabang yang tersebar dibebrapa kota, adapun penjelasan kantor pusat dan cab ang yang dimiliki didasarkan pada tahun pendiriannya adalah sebagai berikut:

2001 Cibinong
2003 Cikarang
2004 Bandar Lampung, Depok
2006 Cirebon, Lampung Timur, Bekasi, Palembang
2008 Jakarta
2010 Tangerang, Bandung
2011 Bengkulu, Tanggamus, Lahat, Sekayu, Bone, Makassar, Palopo, Pontianak
2012 Sungai Pinyuh
2013 Tambun, Jatiasih

Ditinjau dari kegiatan usahanya, diperusahaan ini terdapat 3 layanan, yaitu divisi penjualan (H1), divisi perawatan (H2), dan divisi penjualan suku cadang (H3).

Divisi Penjualan (H1)

Sudah tentu kegiatan utama dari Bintang Motor yaitu dalam penjualan. Dalam hal ini biasa melayani penjualan tunai maupun kredit. Untuk penjualan kredit, ada beberapa lembaga pembiayaan yang bekerja sama dengan PT. Bintang Niaga Jaya yaitu diantaranya:

  1. Federal International Finance (FIF)
  2. Adira Finance
  3. WOM Finance (Wahana Otomitra Multiarta)
  4. Mega Finance 
  5. OTO Finance (Sumit Otto Finance)
  6. Mega Centra Finance (MCF)
  7. HD / Radana Finance 
  8. Mandiri Tunas Finance (Khusus Propinsi Lampung)
  9. Central Santosa Finance (CSF)
  10. CIMB Niaga (Motor Laju)
  11. INDO MOBIL FINANCE
  12. SAF (Sasana Auto Finance)
  13. MPM ( Mitra Pustika Mandiri)
  14. Mandala Finance

Divisi Perawatan (H2)

Divisi Bengkel & Perawatan Bintang Motor merupakan salah satu AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) terbaik dari 2000 AHASS di seluruh Indonesia. AHASS Bintang Motor melayani One Stop Service untuk perawatan / perbaikan ringan dan berat termasuk diantaranya perawatan / perbaikan yang memerlukan turun mesin / overhaul, oversize silinder (korter), dan lain-lain.

Khusus di Bintang Motor Cibinong adalah yang pertama dan satu-satunya AHASS yang dilengkapi fasilitas Dynamometer merek Dynojet yang dipesan khusus dari Amerika Serikat. Pelayanan Tune-Up khusus balap dengan menggunakan dynamometer ditangani oleh divisi balap Bintang Motor, Bintang Racing Team (BRT). AHASS Bintang Motor Cibinong juga merupakan bengkel sepeda motor dengan jumlah pit terbanyak di Indonesia, lebih banyak dibandingkan dealer maupun main dealer merek apapun di seluruh Indonesia.

Divisi Suku Cadang (H3)

Ketersediaan suku cadang merupakan kunci utama dalam hal memberikan pelayanan yang memuaskan dan terbaik bagi pelanggan. untuk hal tersebut maka Divisi Suku Cadang Bintang Group juga dilengkapi dengan sistem komputer dan fasilitas gudang yang terkelola dengan baik dan efisien. Menyediakan ribuan jenis item parts untuk semua model sepeda motor Honda yang diproduksi oleh PT Astra Honda Motor (AHM). 

1 Komentar untuk "Profil PT. Bintang Niaga Jaya"

  1. Hebat luar biasa,semoga bintang jaya semakin besar tetap jaya,(salam satu hati)

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel